Kepergian Gael Clichy dan Samir Nasri rupanya telah memberikan pelajaran penting bagi Arsenal. Tak ingin terulang kejadian kedua kali ditinggalkan pemainnya, The Gunners tengah menyiapkan perpanjangan kontrak baru kepada Andrei Arshavin.
Penampilan Arshavin di Arsenal memang tak pernah memuaskan. Namun demikian, itu toh tak membuat manajemen Arsenal putus asa. Demi mempertahankan Arshavin agar tetap di Emirates, gaji besar pun tak masalah dikeluarkan oleh The Gunners.
Kini kontrak Arshavin bakal berakhir pada Juni 2013. Arsenal memang belum memperpanjang kontraknya, tapi telah berhembus kabar Arshavin bakal dipertahankan. The Gunners tak ingin Arshavin hengkang seperti Clichy dan Nasri.
Selain Arshavin, kontrak Robin van Persie, Theo Walcott, dan Thomas Vermaelan juga akan berakhir pada 2013. Belum ada tanda-tanda apakah Arsenal juga akan tetap mempertahankan ketiga pemain itu.
Sunday, October 2, 2011
Andrei Arshavin Bakal Diperpanjang Arsenal
Posted by Adj Or at Sunday, October 02, 2011
Labels: Arsenal News
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment