Seiring dengan perkembangan zaman, maka banyak pula hal yang berubah yang telah mempengaruhi gaya hidup kita. Khususnya pada perkembangan teknologi, dimana sebagian besar kehidupan kita telah terbantu berkat adanya perkembangan teknologi. Misalnya dalam pekerjaan kita, hiburan, komunikasi dan lainnya.
Salah satu contoh dari perkembangan teknologi adalah penggunaan internet. sebagaimana kita ketahui, internet berperan besar dalam membantu kita di berbagai hal. Misalnya saja dalam transaksi di online shop, sehingga kita tidak perlu lagi membuang energi dan waktu secara percuma hanya untuk berbelanja ke tempat-tempat tertentu.
Sekarang sudah banyak situs online shop yang menyediakan banyak barang dan jasa, mulai dari produk kesehatan, makanan sehari-hari, pakaian, fashion, kosmetik, gadget dan lainnya. Sebagian dari kita, para pengguna internet masih kurang nyaman dengan online shop karena maraknya penipuan yang beredar di internet.
Oleh karena itu, ada baiknya jika kita memperhatikan hal-hal berikut ini agar kita aman bertransaksi di situs online shop, mengingat banyaknya penipuan di online zaman sekarang ini.
Beberapa tips transaksi online yang aman, yaitu :
· Bantuan Alexa
Alexa bukanlah nama orang, namun nama sebuah ranking yang dibuat oleh Alexa.com. Alexa ranking sudah terkenal dan diakui di dunia sehingga kita bisa memanfaatkannya untuk kepentingan kita.
Kita dapat periksa situs online shop tersebut di Alexa ranking, semakin kecil angkanya, maka itu tandanya semakin baik dan lebih terjamin, karena sering dikunjungi banyak orang. Contoh dari Alexa ranking yang terbaik adalah Google yang memiliki ranking 1 di Alexa. Namun ada juga situs online shop asli yang bukan penipuan yang memiliki ranking besar di Alexa, mungkin saja situs online shop tersebut kurang dikunjungi orang.
· Situs milik sendiri
Maksudnya adalah pihak online shop memiliki situs dengan membeli nama domain dan menyewa hosting sendiri, sehingga mereka tidak menggunakan situs gratisan. Ini tandanya mereka punya modal sendiri dan lebih serius untuk mengelola bisnis online.
Pendapat dari konsumen online shop pun bisa menjadi nilai tambah kepercayaan kita untuk bertransaksi di situs tersebut.
Lebih aman untuk situs online shop yang memiliki halaman customer service, agar kita dapat menghubungi mereka. Di halaman ini, kita bisa menemukan informasi untuk berkomunikasi, seperti email, faksimile, nomor telepon kantor dan alamatnya.
Seandainya tidak ada halaman customer service, lebih baik jangan bertransaksi di situs online shop tersebut, bisa jadi itu merupakan salah satu situs online shop palsu.
· Media Pembayaran
Kita harus mempertimbangkan media pembayaran yang akan digunakan untuk bertransaksi di online shop. Yang paling aman adalah pembaran melalui jasa Paypal. Dengan menggunakan jasa Paypal ini kedua belah pihak akan sama-sama merasa nyaman, sehingga tidak ada yang dirugikan.
Namun kita harus mewaspadai apabila media pembayarannya mengguanakan transfer antar bank ataupun kartu kredit, karena keduanya merupakan media pembayaran online yang rentan akan kasus penipuan belakangan ini. Oleh sebab itu, maka saya lebih menyarakankan untuk cara pembayaran menggunakan Paypal yang lebih aman.
Itulah beberapa hal yang dapat membantu kita dalam bertransaksi di online shop, mengingat banyaknya kasus penipuan di online. Sehingga diharapkan tidak ada yang merasa dirugikan dalam online shop, karena pembeli dan penjual pastinya ingin sama-sama merasa nyaman, apalagi untuk pelayanan pasca pembelian, pastinya akan menarik lebih banyak pembeli lagi di situs online shop tersebut.
Semoga informasi mengenai tips aman bertransaksi di online shop ini dapat berguna buat kita semua ya, selamat beraktivitas dan selamat bertransaksi bagi yang ingin berbelanja di online shop… have a nice day :)
Sumber gambar :
- http://www.rumahpintar-kembar.com/wp-content/uploads/2011/10/online-shop-toko-online.jpg
- https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhP0gRnLTgi5br2nEMWOQU4YfhwAgTpt6MLwpKK8vXtZwg_vNLdSgLo8mfQEiQybZFAayEwd9z_jV_c96YR1p2x_P0307Y1x1StojdEFX40REr5g2JMWX6Gbv-7sl-1Bs1KiEXi9EMh4lA/s1600/online-shopping.jpg
- http://rsatechnologies.in/wp-content/uploads/2011/08/alexa-rank.jpg
- http://www.shop4new.com/img/c/113-large.jpg
- http://www.virtuehosts.com/images/vh-home-banner-main.jpg
- http://esbjournal.com/wp-content/uploads/2011/02/customer-service-examples-300x300.jpg
- http://www.slipperybrick.com/wp-content/uploads/2010/08/paypal-replacing-credit-cards.jpg
- http://gadgetan.com/wp-content/uploads/2011/09/PayPal.jpg
- http://www.overgroundonline.com/press/wp-content/uploads/2011/04/online-shopping.jpg
0 comments:
Post a Comment