Film terbaru Harry Potter and the Deathly Hallows part 2 yang baru-baru ini melakukan pemutaran perdana di Trafalgar Square London, Inggris merupakan serial terakhir dari Film Harry Potter.
Film yang diperankan oleh Daniel Radcliffe(Harry), Rupert Grint (Ron), dan Emma Watson (Hermione) sejak sepuluh tahun yang lalu menjadikan para pemain Harry Potter sangat dekat satu sama lain.
Pemutaran film Harry Potter di alun-alun kota London itupun terasa sangat emosional. Bisa terlihat ketiga para pemain pun turut meneteskan air mata. Ketiganya sangat merasa sedih karena harus kehilangan kebersamaannya yang telah mereka bangun sejak pertama kali film Harry Potter 1 dibuat.
Rupert Grint yang berperan sebagai Ron Weasley mengakui bahwa sangat merasa kehilangan setelah selesai bermain dalam serial Harry Potter. Setelah selama sepuluh tahun ia memerankan Ron Weasley, kini ia harus merelakan untuk meninggalkan peran itu. Ia merasa ada sesuatu yang hilang dalam dirinya setelah film ini selesai, dan ia tak tau lagi apa yang harus dilakukannya karena ia merasa ini adalah kehidupannya.
Seperti halnya yang dirasakan oleh Grint, Emma Watson atau yang biasa berperan sebagai Hermione juga merasakan hal yang sama. Ia mengakui bahwa ia sangat sulit untuk meninggalkan film ini, tapi apa boleh buat jika film yang telah diperankan olehnya selama sepuluh tahun ini harus berakhir hingga sekarang.
0 comments:
Post a Comment